Specifications | Gallery Products

Keunggulan

Keunggulan dari Kawamura Deck Levelers

Cocok untuk light board yang kurang dari 6 ton.
Tipe ini akan ekonomis apabila dipakai pada platform khusus dimana perbedaan tinggi antara platform dan lantai bak truk, kecil

Operasi yang bisa diandalkan melalui mekanisme khusus.
Walaupun dioperasikan secara manual, kombinasi per dan mekanisme cam menjamin operasi yang aman dan handal.

Ringan dan berfungsi dengan unggul.
Disamping mekanisme yang sudah disebutkan sebelumnya, kelebihan lain adalah bobotnya yang ringan. Tidak diperlukan usaha khusus dan bisa ditangani oleh satu orang.

Keandalan yang tinggi dan bebas dari kerusakan.
Perhatian sungguh-sungguh telah diberikan untuk menjamin kekuatan dan keandalannya. Kemungkinan sangat kecil untuk timbulnya kerusakan.

Disimpan secara horizontal dan tidak mengganggu operasi lain.
Pada saat tidak dipakai, selalu disimpan dengan posisi horizontal (datar) sehingga tidak akan mengganggu operasi lain atau menyebabkan kerusakan.

Cara Penggunaan

Cara Penggunaan

dl spec
  1. Masukkan tangan ke dalam lubang yang ada di sudut deck board. Lip yang terlipat akan keluar, diset dan terkunci secara otomatis.
  2. Setelah tangan dilepas dari lubang tangan, deck board akan bersambung dengan lantai bak truk.
  3. Setelah sesuai beroperasi, letakkan satu kaki di atas permukaan deck board dan tekan dengan ringan. Kemudian tuas pembebas lip ditarik ke atas dengan tangan.
  4. Sambil menarik tuas pembebas lip, angkat kaki anda dari permukaan deck board. Dan secara otomatis, deck board akan terangkat. Pada saat yang sama, lip akan terlipat ke dalam dan deck board akan kembali ke posisi horisontal seperti semula.

Cara Operasi Tipe Manual

Cara Operasi Tipe Manual

1.
manual #01 Buka tutup bak truk dan parkir truk pada posisi yang sudah ditentukan. Untuk menjamin keselamatan, pakailah rem tangan, masukkan gigi atau ganjal roda agar truk tidak bergerak.
2.
manual #02 Masukkan tangan ke dalam lubang yang ada dipermukaan deck board.
3.
manual #03 Deck board di angkat sampai ke atas pinggang. Lip yang ada di depan deck board akan keluar ke arah depan.
4.
manual #04 Deck board diturunkan dan sambungkan ke lantai bak truk. Selama penggunaan deck board, akan timbul tekanan lip terhadap lantai bak truk 5-7 kg.
5.
manual #05 Berdasarkan tekanan ini, pada waktu barang dimuat ke atas truk, deck board akan menyesuaikan diri dengan gerakan truk.
6.
manual #06 Setelah selesai muat barang, masukkan kembali tangan ke lubang di permukaan deck board.
7.
manual #07 Angkat deck board setinggi kira-kira 2-15 cm dari lantai.
8.
manual #08 Tarik tuas pembebas lip yang ada di board dan lip akan terlipat kembali ke dalam.
9.
manual #09 Setelah lip terlipat ke dalam, deck board diturunkan dan diletakkan kembali ke tempat semula.
10.
manual #10 Lepaskan ganjalan roda atau yang lainnya, dan pekerjaan selesai.

Specifications | Gallery Products